Jumat, 31 Oktober 2014

Untuk Muslimah yang Tak Pernah Lelah Berdakwah

Judul: Untuk Muslimah yang Tak Pernah Lelah Berdakwah
Penullis: Rochma Yulika dan Umar Hidayat
Penerbit: Uswah, Pro U Media
Tahun Terbit: 2009
Jumlah Halaman: 148
ISBN: 979-8143-07-8

"Kamu adalah umat yang terbaik yang dilahirkan untuk manusia, menyuruh kepada yang makruf dan mencegah dari yang mungkar, dan beriman kepada Allah..." (QS; Ali Imran 3: 110)

Wajibkah seorang muslimah berdakwah?

Rabu, 29 Oktober 2014

Maryamah Karpov


Judul: Maryamah Karpov
Penulis: Andrea Hirata
Penerbit: Bentang Pustaka
Tahun Terbit: Cetakan Ketiga, Desember 2008
Jumlah Halaman: xii + 504
ISBN: 978-979-1227-45-2

“Jika dulu aku tak menegakkan sumpah untuk sekolah setinggi-tingginya demi martabat ayahmu, aku dapat melihat diriku dengan terang sore ini: sedang berdiri dengan tubuh hitam kumal, yang kelihatan hanya mataku, memegang sekop menghadapi gunungan timah, mengumpulkan napas, menghela tenaga, mencedokinya dari pukul delapan pagi sampai magrib, menggantikan tugas ayahku, yang dulu menggantikan tugas ayahnya. Aku menolak semua itu! Aku menolak perlakuan buruk nasib kepada ayahku dan kepada kaumku. Kini Tuhanku telah memeluk mimpiku. Atas nama harkat dan kaumku, martabat ayahku, kurasakan dalam aliran darahku saat nasib membuktikan sifatnya yang hakiki bahwa ia akan memihak kepada para pemberani.”

Senin, 27 Oktober 2014

Married Because of Allah


Menikah di Usia Muda, Makin Kaya Makin Berkah

Judul: Married Because of Allah
Penulis: Anugrah Roby Syahputra
Penerbit: Noura Books (PT Mizan Publika)
Tahun Terbit: Cetakan I, Mei 2014
Jumlah Halaman: xi + 310
ISBN: 978-602-1306-22-2

“Buku ini mengingatkan pada nasihat guru saya saat di pesantren, “siapa yang ingin menikmati dunia dan seisinya, menikahlah…!” --@fikrihabibullah

Sabtu, 25 Oktober 2014

Persiden


Judul: Persiden
Penulis: Wisran Hadi
Penerbit: Bentang Pustaka
Tahun Terbit: Cetakan Pertama, Mei 2013
Jumlah Halaman: xvi + 380
ISBN: 978-602-8811-39-2

Tertarik membeli buku ini karena label yang tertulis di kovernya: Novel Unggulan DKJ 2010. Ceritanya, saya mau belajar menulis novel sastra, walaupun saya tahu kebanyakan novel genre sastra sulit dicerna oleh otak saya. Ternyata benar. Saya tak sanggup menyelesaikan membaca novel ini, karena baru sampai bagian 3 setelah bukunya berbulan-bulan lalu saya beli dengan harga obral. Ah, sayang sekali, padahal baru setahun terbit, sudah diobral. Setelah dibeli pun, saya sulit membacanya. Sebagai penulis, saya lebih suka jika novel yang saya tulis bisa selesai dibaca dalam beberapa jam saja.

Jumat, 24 Oktober 2014

Blogger Cinta Indonesia


Judul: Blogger Cinta Indonesia
Penulis: Hastira Soekardi, dkk
Penerbit: Sixmidad
Tahun Terbit: Cetakan Pertama, Agustus 2014
Jumlah Halaman: 120
ISBN: 978-602-705-067-9

Jika saja saya tidak pernah bergaul dengan blogger dan mengikuti giveaway blogger, barangkali saya tidak bisa membuat pembuka untuk ulasan buku ini. Ya, buku kumpulan tulisan blogger yang bertema “Cinta Indonesia” ini adalah karya para pemenang giveaway Pakde Cholik, blogger senior, khususnya di komunitas Warung Blogger. Setahu saya, Pakde Cholik (Abdul Cholik) sering membuat giveaway blogger, saya pernah mengikuti mengikuti salah satunya juga. Beliau juga rajin membukukan beberapa tulisan pemenang giveaway, termasuk tulisan-tulisan di dalam buku ini. Saya mendapatkan buku ini juga dari hadiah giveaway yang diadakan oleh Irowati, salah satu blogger yang menyumbangkan tulisannya di dalam buku ini.

Kamis, 23 Oktober 2014

Remember Dhaka


Judul: Remember Dhaka
Penulis: Dy Lunaly
Penerbit: Bentang Pustaka
Tahun Terbit: Cetakan Pertama, Januari 2013
Jumlah Halaman: viii + 204
ISBN: 978-602-9397-64-2

Sebelum membeli novel ini, saya sudah mencaritahu apakah ini novel yang bagus? Bukan apa-apa, nama penulisnya baru saya denger, saya kan nggak mau salah beli juga. Takut nggak kebaca nanti. Genrenya yang teenlit saja sudah bikin saya mikir panjang, berhubung sekarang saya udah nggak remaja. Tapi, saya penasaran kayak apa novel remaja zaman sekarang? Berdasarkan komentar orang-orang, novel ini cukup bagus karena mengangkat isu sosial. Wuiih… jadi penasaraan….

Senin, 20 Oktober 2014

Agar Dicintai Suami Layaknya Sayyida Khadijah


Judul: Agar Dicintai Suami Layaknya Sayyida Khadijah
Penulis: Vina Sjarif dan Mugniar
Penerbit: Qibla, imprint PT. Bhuana Ilmu Populer
Tahun Terbit: 2014
Jumlah Halaman: 93
ISBN: 978-602-249-699-1

Dalam sebuah riwayat, Aisyah ra mengisahkan, “Rasulullah SAW hampir tidak pernah keluar rumah tanpa menyebut dan memuji Khadijah ra. Hal itu membuatku cemburu. Kukatakan, ‘Bukankah ia hanya seorang perempuan tua dan engkau telah diberi pengganti yang lebih baik daripadanya?’ Mendengar itu, beliau murka hingga bergetar bagian depan rambutnya. Beliau katakan, “Tidak. Demi Allah, aku tidak pernah mendapat pengganti yang lebih baik daripada Khadijah ra….” (halaman 15)

Minggu, 19 Oktober 2014

Haji Backpacker 2: Rp 12 Juta Naik Haji


Judul: Haji Backpacker 2, 12 Juta Naik Haji
Penulis: H. Aguk Irawan MN
Penerbit: Edelweiss
Tahun Terbit: Cetakan I, Desember 2010
Jumlah halaman: 268
ISBN: 978-602-8672-19-1

Gara-gara buku Haji Backpacker difilmkan, saya jadi membaca ulang buku ini. Sudah lama saya mendapatkan buku ini dari hadiah giveaway di blog, tapi belum selesai dibaca karena bagian openingnya agak kurang mengundang untuk membacanya. Apalagi pas suami saya yang sudah membacanya sebagian, bilang, “ah, itu sih (cara naik hajinya) cuma bisa untuk mahasiswa aja.” Setelah membaca buku ini, baru saya mengerti kenapa suami ngomong begitu.

Jumat, 17 Oktober 2014

Zizi, Saksi Bulan Madu


Judul: Zizi, Saksi Bulan Madu
Penulis: Lusiwulan
Penerbit: Gramedia Pustaka Utama
Tahun Terbit: November, 2009
Jumlah Halaman: 152
ISBN: 978-979-22-5092-3

Beberapa kali melihat novel ini di obralan, tapi baru kemarin dicomot gara-gara nggak ada novel lain yang menarik. Nggak apa-apa deh karena harganya cuman 10 ribu. Membaca novel ini mengingatkan akan gaya menulis saya sewaktu baru menjadi penulis: banyak dialog, ringan sekali, dan banyak adegan klisenya. Di novel inilah, untuk yang ketiga kalinya saya menemukan adegan cowok-cewek terpaksa harus satu kamar hotel, karena kejadian di luar dugaan! Saya nggak tahu penulis mana yang terinpirasi atau menginspirasi, yang pasti adegan terpaksa satu kamar hotel itu juga ada di novel Seven Days (Rhein Fathia) dan The Mint Heart (Ayuwidya). Barangkali mereka terinspirasi Zizi dan Rafa, karena novel ini lebih dulu terbit, tapi entah ya kalau nanti saya membaca novel romance lain yang ada adegan terpaksa satu kamar hotel di novel yang lebih dulu terbit dari Zizi!

Ai, Cinta Tak Pernah Lelah Menanti


Judul: AI, Cinta Tak Pernah Lelah Menanti
Penulis: Winna Efendi
Penerbit: Gagas Media
Tahun Terbit: Cetakan kesembilan, 2013
Jumlah Halaman: vi+282
ISBN: 9797806863

Sei:
Aku mencintai Ai. Tidak tahu sejak kapan—mungkin sejak pertama kali dia menggenggam tanganku—aku tidak tahu mengapa, dan aku tidak tahu bagaimana. Aku hanya mencintainya, dengan caraku sendiri.

Rabu, 15 Oktober 2014

Winter Dreams


Judul: Winter Dreams, Perjalanan Semusim Ilusi
Penulis: Maggie Tiojakin
Penerbit: Gramedia Pustaka Utama
Tahun Terbit: 2010
Jumlah Halaman: 295
ISBN: 978-979-22-7812-5

“Profesi ini bisa membuatmu gila. Kau mungkin harus menulis selama bertahun-tahun sebelum karyamu dianggap layak untuk diterbitkan. Mungkin karyamu takkan pernah dianggap layak oleh masyarakat, aku tak tahu. Tapi kau harus terus mencoba. Jangan cari ketenaran. Jangan cari pembenaran. Jangan cari apa-apa kecuali kepuasan diri. Do the best that you can. Be as honest as you can. Dan terus asah kemampuanmu. Tidak ada yang instan tentang profesi ini. You have to earn it the hard way.” (halaman 232)

Jumat, 10 Oktober 2014

Satin Merah


Judul: Satin Merah (Aku Hanya Ingin Menjadi Signifikan)
Penulis: Brahmanto Anindito & Rie Yanti
Penerbit: Gagas Media
Tahun Terbit: Cetakan Pertama, 2010
Jumlah Halaman: xiv + 314
ISBN: 978-979-780-443-5

“Satin merah. Sastra-sastra yang ditulis dengan tinta merah, alias darah. Semua pengarang yang gayanya ditiru telah almarhum, beberapa saat  sebelum karya-karya itu dipublikasikan Lotus dan blogger nggak jelas bernama Lina I.” (halaman 272).

Sabtu, 04 Oktober 2014

Rumah Lebah: Novel Thriller Psikologi


Judul: Rumah Lebah
Penulis: Ruwi Meita
Penerbit: Gagas Media
Tahun Terbit: Cetakan pertama, 2008
Jumlah halaman: x + 286
ISBN: 979-780-228-0

Saya tak tahu kalau novel ini termasuk genre thriller. Saya mengenal penulisnya, Ruwi Meita, di facebook. Tahu-tahu saja saya sudah berteman dengannya, tanpa ingat kapan mengkonfirmasi pertemanan. Ternyata dia penulis yang sudah cukup berpengalaman. Sering menjuarai lomba menulis bergengsi. Saya jadi penasaran ingin tahu gaya menulisnya. Saya menemukan buku ini dijual di sebuah toko online dan dengan serta merta membelinya. Begitu saya baca sinopsisnya, astagaa! Sepertinya ini novel horor! Sejujurnya, saya orang yang penakut.